Surabaya, areknews – Fairfield by Marriott hotel bintang 4 yang dikelola oleh jaringan manajemen hotel grup Marriott International menawarkan desain Unik bagi para tamu yang dilengkapi sejumlah fasilitas menarik.
Fairfield By Marriott Surabaya memiliki desain arsitektur yang unik, lokasi yang strategis, dekat dengan Ciputra World, salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Surabaya dan dekat ke berbagai hiburan dan toko-toko. Selain itu, hotel ini menawarkan akses mudah ke jalan raya dan 45 menit dari Bandara Internasional Juanda.
General Manager Fairfield by Marriott Erny Kusmastuti mengatakan, hotel Fairfield di Surabaya merupakan cabang Fairfield yang pertama di Indonesia. Fairfield juga akan membuka cabangnya yang kedua di Bali pada awal tahun depan.
Hotel yang baru diresmikan ini merupakan hotel pertama milik jaringan bisnis Mayapada Group di Surabaya dan yang ketiga di Indonesia ini, memiliki ruang tamu yang dirancang khusus untuk tamu bekerja & bersantai, bersama dengan Wi-Fi dan gratis sarapan setiap hari.
Selain itu, lebih dari 700 meter persegi Ballroom dan 7 fungsi ruang, hotel kami juga dapat mengatur pertemuan bisnis yang sukses atau pernikahan. Fairfield by Marriott di Surabaya ini dikhususkan untuk segmen bisnis. Berbeda dengan Fairfield di Bali kelak yang akan disasar untuk segmen tamu-tamu yang sedang liburan. “Fairfield by Marriott punya kamar sebanyak 270 buah. Dengan tiga macam tipe, antara lain tipe deluxe, tipe family suite, dan tipe suite Fairfield,” kata Erny.
Sementara itu, dalam acara Pembukaan Fair Field Marriot Hotel managemen JW Marriot Hotel, Senin, 7 November 2016 lalu, tampak pemilik Mayapada Grup, Dato Sri Taher didampingi jajaran Mayapada Group dan jaringan Marriott serta GM Fairfield by Marriott Surabaya secara resmi membuka Fair Field Marriot Hotel dengan memotong pita sebagai tanda resmi Grand Opening.xco