Surabaya, areknews – Politik tak akan lepas dari kehidupan sehari–hari. Namun, tujuan politik bukanlah untuk memenuhi kehidupan politisi tiap hari. Tujuan politik yang benar dengan mewujudkan kemaslahatan rakyat dengan cara masuk dalam kebijakan negara. Ini yang akan diperjuangkan oleh DPD PAN Surabaya.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPD PAN Surabaya HM. Arsyad, SE, M.Si mengungkapkan, target Dewan Pimpinan Daerah PAN Surabaya untuk memperoleh 10 kursi pada pemilu legislative (pileg) periode 2019-2024.
Untuk merealisasikan hal ini, jelas Arsyad PAN akan memberdayakan masyarakat melalui ekonomi kerakyatan dengan menciptakan akses keuangan melalui koperasi swadaya, mencetak ahli permak pakaian dan pengusaha baru.
“Kedepan untuk mewujudkan 10 kursi lebih mengarah kepada aksi yang menyentuh langsung dengan masyarakat. Diantaranya, memberikan pelatihan permak pakaian kepada masyarakat yang memiliki keterbatasan fisik di tujuh kecamatan,” ujar Arsyad.
PAN juga akan menyiapan semua sarana bagi para ahli permak termasuk becak yang didesain ada mesin jahit. Selanjutnya, ekonomi kerakyatan seperti dengan kehadiran MEA harus menjadi tuan dan nyonya di rumah sendiri.
DPD PAN Surabaya juga akan menciptakan akses keuangan dalam bentuk koperasi dengan menciptakan kelompok sebanyak – banyaknya ditingkat RW se – Surabaya.
Bedanya dengan koperasi lain, koperasi PAN ini jika untuk konsumtif tanpa bunga sedangkan yang produktif hanya bagi hasil. “Harapanya bagaimana menciptakan pengusaha di Surabaya, karena Surabaya belum bisa menjanjikan kesejahteraan dengan jumlah pengusaha dibawah 3 persen,” terangnya.
Arsyad menambahkan, kedepan Partai Amanat Nasional akan terus berpartisipasi untuk membentuk para pengusaha – pengusaha baru, guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat kota Surabaya.xco