Surabaya, areknews – SD Muhammadiyah 15 Surabaya untuk kali pertama menggelar Kajian Akbar bertema Sinergi Cinta Sekolah dan Keluarga Mendidik Generasi Cerdas-Mulia. Acara ini yang berlangsung, Sabtu (26/01) dihalaman sekolah itu menghadirkan Motivator dan Konsultan Pendidikan Nasional ustad Suhadi Fadjaray sebagai pembicara.
Sedangkan sebagai peserta adalah seluruh wali murid SDM Limas. Kepala Sekolah SDM Limas M. Natsir,M.Pd.I mengaku sengaja mengundang seluruh wali murid kelas 1 sampai 6 dalam acara ini. “Agar para wali murid ini mendapatkan pencerahan sebagai wali murd dan juga anggota masyarakat” ujarnya. M.Natsir menyoroti sikap sebagian orang tua yang sepenuhnya menyerahkan pendidikan kesekolah.
“Ini salah kaprah, justru keluarga menjadi back up pendidikan anak yang sudah diterima disekolah. Misalnya disekolah anak sudah diajarkan bagaimana itu sholat berjamaah dan hukumnya. Tapi dirumah tidak ada sinergitas” terangnya. M.Natsir juga mengungkapkan tidak jarang orang tua yang tidak mengerti dan memahami.
Mereka hanya memberikan materi pendidikan ke anaknya tapi tidak melakukannya. Dengan acara ini diharapkan ada sinergi antara pendidikan anak yang didapat disekolah dengan yang bisa dilakukan orang tua dirumah. “Orang tua diharapkan ikut terlibat dalam mendidik anaknya dirumah, bukannya menggangap tugasnya selesai dengan menyerahkan sepenuhnya kepada sekolah.
Sia-sia saja uang jutaan rupiah yang dikeluarkan orang tua untuk pendidikan anak, kalau rasa empati orang tua ke anak kurang,” tegasnya. M.Natsir menambahkan dengan adanya sinergitas antara sekolah dan orang tua dalam memberikan pendidikan ke anak bisa merealisasikan program pendidikan karakter yang selama ini dicanangkan pemerintah. Karenanya program Kajian Akbar yang digelar SDM Limas akan dilanjutkan setiap bulan.
“Jadi program pendidikan karakter itu tidak hanya sekedar teorinya saja, tapi bisa terwujud” pungkasnya. Wali Murid sangat menikmati rangkain acara Kajian Akbar. Mereka bisa saling mengenal satu dengan lainnya dan bertukar pengalaman dalam mendidik anaknya. Mereka juga mendapatkan inspirasi pendidikan dari materi yang disampaikan narasumber.xco