, ,

PT PLN Persero Siap Hadapi Tantangan Kedepan dengan Transformasi 2.0

Surabaya, areknews – Untuk menjawab tantangan zaman yang makin modern dan digitalisasi PT PLN (Persero) terus melakukan Transformasi berkelanjutan.

Tranformasi berkelanjutan itu dinamakan Tranformasi 2.0 yang berfokus pada 4 pilar yaitu Growth, Digital, Dan NZE Moonshots, serta didukung oleh Moonshot Launchpad sebagai Enabler.

Salah satu dari keempat pilar tersebut adalah Digitalisasi Moonshot, Digitalisasi moonshot sendiri memiliki artian ide-ide pengembangan bisnis masa depan yang lebih baik. Kali ini insan PT PLN (Persero) berhasil menjawab tantangan tersebut, ditengah era digitalisasi yang semakin gencar dengan membangun ide Digitalisasi Moonshot.

Ide tersebut mendapatkan respon positif dari konferensi Enlit Asia 2024, dalam pengertianya Enlit Asia merupakan konferensi dan pameran tahunan yang menyatukan dua acara besar di sektor listrik dan energi – POWERGEN Asia dan Asian Utility Week.

Acara ini merupakan platform bagi penyedia industri terkemuka untuk menampilkan solusi, layanan, dan produk inovatif sejalan dengan strategi Asia untuk beralih ke pasokan energi rendah karbon.

Salah satu insan PLN mendapatkan kesempatan untuk menjadi pembicara dalam konferensi yang bergengsi tersebut, konferensi ini akan diselenggarakan pada tanggal 8-10 Oktober di Kuala Lumpur Malaysia.

Dalam hal ini insan PLN yang akan menjadi pembicara ada tiga tim sebagai berikut :

  • Tim Pertama dengan personil Hendrix Reza, Ari Tito, dan Andry Dian dengan judul makalah Digitalization in Distribution: Enhancing Outage Management and Customer Satisfaction
  • Tim Kedua dengan personil Topan Ardiansyah, Dimas Akbar Pamungkas, dan Abdi Maulana Firmansyah dengan judul makalah Enhancing Reliability and Customer Experience During Big Events through Cascading Power Supply and Real-Time Monitoring with Mini SCADA Mobile in East Java
  • Tim Ketiga dengan personil Henry Santoso, Wahyendro Wicaksono, dan Akhmad Zaki M dengan judul makalah Dynamic Adaptation of Long Short-Term Memory (LSTM) Models for Load Forecasting: A Case Study in East Java’s Power Network

Harry Dewantoro Assistant Manager Keunagan dan Umum menyampaikan akan terus mensuport kegiatan positif ini yang mana nantinya kita terus berkalaborasi dengan pihak-pihak terkait untuk pengembangan kedepannya, sehingga penerapan Digitalisasi moonshot yang berasal dari tim kita dapat dirasakan oleh semua kalangan.

Selama tiga hari konferensi merupakan momen terbaik untuk menjalin hubungan dan bertukar pikiran antar para stakeholder di seluruh wilayah ASEAN guna mencari solusi bersama dibidang energi dan kelistrikan, yang mana PT PLN (Persero) bisa membuktikan bahwa kita siap menjadi perusahaan energi masa depan.met