Surabaya, areknews – Melalui proses cepat, Roky Maghbal terpilih menjadi ketua Askot PSSI Surabaya dalam Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar Askot PSSI Surabaya di Kantor Disbudporapar Tunjungan Surabaya, Sabtu (14/9/2024).
KLB ini diadakan karena ketua dan wakil ketua terpilih pada periode 2022-2025, Maurits Bernard Pangkey tidak bisa menjalankan kewajibannya karena menderita sakit. Sedangkan wakilnya Dr Heri Sudarsono sedang dalam proses skorsing dari Asprov PSSI Jatim.
Sidang KLB dipimpin Anas Sulaiman dari Asprov Jatim berlangsung singkat mengingat hanya ada satu calon ketua dan wakil ketua yang diajukan oleh Komite Pemilihan.
Ketua Komite Pemilihan, Supriyono mengatakan, dirinya hanya menerima sodoran nama calon Roky Maghbal (PS Putra Surabaya) sebagai ketua dan Gunawan (PS Pelabuhan) sebagai wakil. Karena itu, setelah diverifikasi keduanya dinyatakan layak untuk dicalonkan dan diserahkan kepada pimpinan sidang agar keduanya ditetapkan.
Exco Asprov PSSI Jatim, Gholid Ghoromah berharap ketua Askot PSSI Surabaya yang terpilih ini diharapkan bisa membangun sinergi yang kuat dengan pemerintah dan pihak terkait untuk membuat sepak bola Surabaya bisa lebih baik dan Surabaya tetap jadi barometer sepak bola di Jawa Timur.
Ketua Askot PSSI Surabaya terpilih, Roky Maghbal menyatakan siap menerima amanah yang diberikan kepada dirinya.
“Terima kasih atas amanah ini, kami siap bekerja maksimal dengan sisa waktu yang ada. Sinergitas dengan unsur terkait akan kami kuatkan. Saya siap untuk berkomunikasi dalam hal apapun tentang sepak bola di Surabaya, HP saya on 24 jam,”ungkap dia.
Sementara itu, Yusuf Ekodono, salah seorang perwakilan dari klub Fajar berharap ketua terpilih di KLB ini bisa membawa pembinaan ke arah yang lebih baik dan memperhatikan aspirasi dari klub anggota, serta banyak berkomunikasi dengan para pengurus klub.
“Hal ini agar keluh kesah bisa cepat terakomodir, “pungkas dia